Home > Sukma Hariry > Puisi "Sajak Gumi Selaparang" | Sukma Hariry
Puisi "Sajak Gumi Selaparang" | Sukma Hariry
Sajak Gumi SelaparangSukma HariryBerikan aku waktu sebentar saja untuk menulis sesuatu tentangmu;Sebelum otakku sebentar lagi buntuBarangkali sebuah kalimat cintaBarangkali sebuah mantraAtau barangkali sebuah puisi yang tak bermakna di mata para pujanggaSebab diksi dan metaforanya yang terlalu biasa dan apa adanya;Berikan aku waktu sebentar saja untuk meyakinkan mereka tentangmu;Tentang penghunimu yang ramahTentang semestamu yang indahTentang pasir pantaimu yang putihTentang mata airmu yang jernihTenang Rinjanimu yang kukuh berdiriSementara Segara Anak menyempurnakan narasiBerikan aku waktu sebentar saja untuk meyakinkan mereka tentangmu;Lalu setelah itu ;Sejak bau basah pagi iniAkan aku rasuki setiap raga mereka dengan puisikuUntuk kembali menemukan pesonamu;2012
Category Article Kategori Puisi Campuran, Puisi Kiriman Sahabat, Sukma Hariry